Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Jelang Motogp Brno 2011

adsense here
Motogp - Dani Pedrosa memanfaatkan jeda kompetisi MotoGP untuk memulihkan kondisi fisiknya. Dengan fisik yang lebih bugar, rider Repsol Honda ini berharap dirinya akan makin kompetitif.

Meski sudah bisa kembali ke lintasan, kondisi fisik Pedrosa belum sepenuhnya pulih pasca kecelakaan di Le Mans. Dia masih merasakan sakit di sekitar bahunya.

Setelah seri MotoGP Amerika Serikat, 24 Juli lalu, kompetisi libur sekitar tiga pekan. Waktu jeda ini dimanfaatkan oleh Pedrosa untuk meningkatkan kebugarannya.

"Dua setengah pekan berlalu, tapi saya benar-benar menikmati istirahat ini. Saya memang membutuhkannya, yang pertama untuk beristirahat setelah beberapa seri yang berat buat saya. Selain itu, juga untuk berlatih, mendapatkan kembali kekuatan fisik, dan kembali bugar. Liburan saya adalah kombinasi dari itu semua," ungkap Pedrosa di situs resmi MotoGP.

"Setelah kembali dari Laguna saya menghabiskan beberapa hari tanpa melakukan apa pun, cuma untuk mengistirahatkan area sekitar leher, lengan, dan punggung. Setelah ini, saya akan mengombinasikan latihan fisik dengan latihan relaksasi untuk mencegah area itu terlalu tegang," katanya.

"Sekarang saya siap berkompetisi lagi dan menikmati balapan hingga akhir musim," tegas pembalap asal Spanyol ini.

Akhir pekan ini, seri selanjutnya di Brno akan digelar. Pedrosa menyambut seri ini dengan antusias.

"Brno adalah trek yang saya sukai, saya menang di sana saat masih di kelas 125cc dan 250cc, serta naik podium beberapa kali di kelas MotoGP. Jadi, berjuang untuk merebut kemenangan adalah tantangan buat saya dan saya sangat termotivasi," ujar Pedrosa.

"Saya juga menunggu-nunggu tes motor 1.000cc di Brno. Saya melewatkan tes pertama di Jerez dan saya ingin melihat bagaimana motor baru ini bekerja," tutupnya.

0 comments:

Post a Comment

please..... leave your comment, your comments will greatly help improve this blog. thanks ......!!!!!!!